Hakim Ziyech mungkin membuat langkah transfer mengejutkan musim panas ini. Ziyech bisa jadi meninggalkan Chelsea untuk bergabung dengan AC Milan.
Spekulasi soal masa depan Ziyech sudah menguat sejak beberapa bulan lalu. Kabarnya, Ziyech tidak benar-benar puas dengan situasinya di bawah Thomas Tuchel.
Gaya main yang diterapkan Tuchel tampak tidak cocok untuk tipe winger seperti Ziyech. Akibatnya, musim 2021/22 lalu Ziyech cukup sering dicadangkan.
Tentu situasi tersebut tidak memuaskan bagi Ziyech. Dia ingin menit bermain lebih, pindah ke Milan mungkin jadi opsi yang lebih baik.
Menurut laporan terbaru, Milan sudah bicara langsung dengan Chelsea terkait peluang transfer Ziyech. Mereka cukup optimistis bisa mendapatkan winger Maroko tersebut.
Ketertarikan Milan disambut positif oleh Ziyech, jadi sejauh ini segalanya berjalan mulus. Tinggal menunggu waktu tercapai kesepakatan antara kedua klub.
Biar begitu, belum ada kejelasan soal skema transfer Ziyech. Bisa jadi dia hanya dipinjamkan selama semusim, bisa juga dibeli permanen dengan skema pembayaran tertentu.
Melihat situasi Milan, jelas Chelsea tidak bisa menjual Ziyech dengan harga terlalu tinggi.
Melepas Ziyech ke Milan bakal jadi salah satu bukti keseriusan Chelsea di bawah si pemilik baru, Todd Boehly. Musim panas ini, Chelsea memang sedang mengambil langkah perombakan yang cukup serius.
The Blues perlu merekrut beberapa pemain setelah melepas sejumlah nama. Di lini serang, Chelsea perlu mendatangkan striker baru usai meminjamkan Romelu Lukaku ke Inter Milan.
Di lini belakang, Chelsea pun membutuhkan sejumlah nama untuk menjaga kualitas, tepatnya setelah mereka melepas Antonio Rudiger dan Andreas Christensen.
Meski terlambat bergerak karena harus membereskan persoalan internal terlebih dahulu, Chelsea bakal menunjukkan agresivitas yang sama di bursa transfer musim panas ini.
Komentar