Sebuah rumor beredar mengenai masa depan Gabriel Jesus. Arsenal dilaporkan belum mengajukan tawaran apapun untuk bomber Manchester City tersebut.
Nama Jesus belakangan cukup ramai dikaitkan dengan Arsenal. Ia diproyeksikan menjadi pengganti Pierre-Emerick Aubameyang selaku bomber utama The Gunners di musim depan.
Arsenal dilaporkan sedang bergerak aktif untuk mendapatkan jasa sang striker. Beberapa laporan mengklaim bahwa Arsenal sudah sedikit lagi memboyong Jesus ke London Utara.
Namun Goal International mengklaim bahwa transfer itu belum akan kelar dalam waktu dekat. Karena Arsenal belum mengajukan tawaran apapun untuk sang striker.
Laporan itu mengklaim bahwa antara Jesus dan Arsenal sebenarnya sudah ada pembicaraan yang mendalam untuk transfer ini.
Jesus dikabarkan sangat tertarik pindah ke Arsenal. Ia tidak mempermasalahkan Arsenal hanya bermain di Liga Europa di musim depan.
Masalah gaji-pun dikabarkan tidak jadi soal bagi sang striker. Jadi proses transfer ini sebenarnya masih sesuai jalur.
Menurut laporan tersebut, Arsenal sengaja tidak mengajukan tawaran terlebih dahulu untuk Jesus.
Ini disebabkan sang pemain masih punya agenda untuk bertemu dengan jajaran manajemen City. Pep Guardiola dikabarkan ingin sang penyerang bertahan meski mereka mendatangkan Erling Haaland.
Proses pembicaraan itu dikabarkan akan selesai pekan ini. Jadi Arsenal akan bergerak setelah keputusan itu keluar.
Arsenal dikabarkan sudah menyiapkan dana untuk memboyong Jesus di musim panas nanti.
Sang striker dilaporkan akan dibanderol sekitar 50 juta Euro oleh Manchester City.
Komentar